Home » » DESA BUNGU SEBAGAI LOKASI AKSI TANAM 1000 POHON KABUPATEN JEPARA

DESA BUNGU SEBAGAI LOKASI AKSI TANAM 1000 POHON KABUPATEN JEPARA


Jepara – Sebagai wujud kecintaan dan kepedulian terhadap lingkungan hidup, Pemda Jepara bekerjasama dengan SIMAHARAJA (Silaturahmi Mahasiswa Jepara Jakarta) mengagendakan  aksi tanam seribu pohon di kawasan desa Bungu dan Damarwulam, Jepara.

Menurut informasi dari teman-teman mahasiswa Simaharaj  aksi penanaman seribu pohon trembesi ini dilakukan sebagai upaya mengikuti dan melaksanakan arahan Kementrian Lingkungan Hidup dalam gerakan menanam sejuta pohon yang akan direncanakan besok tanggal 16 Februari 2015.

Manfaat Pohon bermacam – macam, salah satunya pohon trembesi mampu menyerap karbon dioksida lebih besar dibandingkan pohon lain. 

Menurut penelitian Endes N. Dahlan, Dosen Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor, satu batang pohon trembesi mampu menyerap 28,5 ton karbondioksida setiap tahunnya. Namun aksi tanam 1000 pohon ini belum fiks informasinya akan tetapi semoga terlaksana.

Mukholis, S.Pd.I mengemukaan bahwa aksi rencana oleh pemkab Jepara tersebut adalah aksi yang dianggap lama akan tetapi dilakukan lagi. 

Hal ini memang baik tetapi lebih bagus adalah edukasi kepada masyarakat setempat serta bimbingan secara rutin bukan hanya menanam kemudian tidak dijaga atau dipantau keadaannya. 


Thanks for reading & sharing Mukholis

Previous
« Prev Post

0 comments:

Post a Comment